Pagi hari yang cerah. namun tidak bagi Daffa, ntah karena sang ibu membangunkan terlalu pagi atau karena mimpi yang indah harus terhentikan. Daffa telah bersiap ke sekolah dengan seragam kotak-kotak nya, namun tetap dengan muka ditekuk lesu
Yeay it's time for milk. Yaaaah, susu adalah sarapan, sarapan adalah susu. Dengan segala vitamin dan kandungan lainnya Daffa percaya bahwa susu akan membuat dia tumbuh kuat dan sehat. Kelezatan dari susu pun membuat daffa sangat menyukainya.
Aku sudah besar, mungkin itu yang Daffa pikirkan. Dengan jarak rumah dan sekolah yang tidak terlalu jauh ia tak perlu bantuan sang ibu untuk pergi ke sekolah. Dengan seragam bak nahkoda kapal ia melangkahkan kaki ke sekolah dengan semangat api berkobar.
Hari ini hari yang cerah, secerah warna gambar yang Daffa torehkan di buku mewarnainya. Denga teliti ia mewarnai gambar dengan detail. Ini adalah pelajaran yang paling Daffa sukai.
"Kriiiiinnggg" bel berbunyi tanda saat nya istirahat. Seluncuran merupakan idola anak-anak TK. Daffa sangat senang menaikinya. Semua gaya pun telah ia coba lakukan, mulai dari gaya duduk hingga gaya belakang sekalipun. Itulah anak-anak dengan sejuta kreatifitasnya dan kecerdikannya yang membuat para ibu tersenyum melihat mereka.
"Kriiiinnggg" bel berbunyi tanda pelajaran selanjutnya akan dimulai. Pelajaran apakah itu? Puzzle. Susun, pasangkan, kaitkan dan eratkan. Menyusun dan menbuatnya menjadi apa yang kita inginkan dan Daffa memilih mobil. Puzzle juga merupakan salah satu kegemarannya. Susah-susah gampang namun mengasikkan.
Bel akan berbunyi 4 kali, saat pagi hari ketika memulai awal pelajaran, keluar untuk istirahat, masuk kembali dan terakhir bel pulang. Daffa adalah anak yang pemberani, pergi sendiri dan pulang sendiri. Tak ada ketakutan di dirinya, hal ini sudah biasa baginya. Saat pulang ini adalah saat yang ia nanti-nantikan, pulang kerumah dan melanjutkan permainan bersama teman-teman di lingkungan rumahnya. Langkah kaki yang pasti akan mengawali kepulangannya.
Welcome home Daffa. Tak seperti biasanya, Daffa pulang dengan wajah lesu. Apakah matahari terlalu bersemangat? Hingga membuat Daffa lelah? Daffa pun langsung duduk dan diam untuk sejenak mengambil nafas. Hingga akhirnya melanjutkan mengganti pakaian dan bersiap untuk bermain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar